Tips Cegah Barang Rusak di Kost yang Wajib Dilakukan Pemilik Kost

Tips Cegah Barang Rusak di Kost yang Wajib Dilakukan Pemilik Kost

Sebagai pemilik kost, sangat penting untuk mengetahui berbagai tips cegah barang rusak di kost. Tentu sebagai pemilik kost, Anda memahami bahwa tidak semua penghuni bersikap bertanggung jawab. Mungkin Anda pernah mengalami kerugian karena harus mengganti aset kost yang rusak setelah di tinggalkan penghuni.

Oleh karena itu, memahami langkah-langkah pencegahan ini tidak hanya akan menjaga properti Anda tetap dalam kondisi baik. Tetapi juga dapat meningkatkan kepuasan penghuni dan mengurangi biaya perawatan jangka panjang. Untuk mencegah kerusakan pada properti di rumah kost Anda, ada beberapa tips cegah barang rusak di kost yang bisa Anda terapkan. Simak tips lengkapnya di sini!

Tips Cegah Barang Rusak di Kost

Permintaan kost fully furnished sedang meningkat di kalangan pekerja kantoran dan mahasiswa yang merantau ke berbagai kota. Namun, tidak semua penghuni kost memiliki tanggung jawab terhadap fasilitas yang disediakan. Untuk menjaga agar barang-barang di kos tetap terawat, Anda dapat menerapkan beberapa tips cegah barang rusak di kost berikut ini:

1. Surat Perjanjian Sewa

Mencegah kerusakan barang lebih baik daripada memperbaikinya. Oleh karena itu, sertakan klausa khusus dalam surat perjanjian sewa mengenai hak dan tanggung jawab penyewa terkait barang-barang di kost Anda.

Termasuk juga ketentuan mengenai deposit yang dapat digunakan sebagai jaminan jika terjadi kerusakan selama masa sewa. Ini akan mendorong penyewa untuk lebih bertanggung jawab dalam merawat fasilitas kost.

Pemilik kost memiliki hak legal untuk mengumpulkan deposit sebagai proteksi dari potensi kerusakan atau penipuan. Deposit ini akan dikembalikan sepenuhnya saat masa sewa berakhir, asalkan tidak ada kerusakan yang disebabkan oleh penyewa yang merugikan pemilik kost secara finansial.

Oleh karena itu, penting untuk segera mengkomunikasikan setiap kerusakan antara penyewa dan pemilik kost agar dapat menemukan solusi yang menguntungkan kedua belah pihak.

2. Persiapkan Budget untuk Perawatan

Tips cegah barang rusak di kost adalah dengan mempersiapkan anggaran untuk perawatan. Dalam menjalankan bisnis kost, alokasikan anggaran khusus untuk biaya perawatan dan maintenance guna memastikan bangunan dan fasilitas dapat digunakan dalam jangka panjang. Berikut adalah anggaran yang perlu dipersiapkan oleh pemilik kost:

  1. Perbaikan dan Renovasi: Anggaran untuk memperbaiki kerusakan, mengecat ulang, dan melakukan renovasi demi menjaga kondisi bangunan dan fasilitas kost tetap prima.
  2. Perawatan Instalasi: Biaya untuk memelihara instalasi listrik, air, dan sanitasi agar berfungsi dengan baik dan aman.
  3. Kebersihan: Anggaran untuk membersihkan area umum, kamar kost, dan halaman secara rutin.
  4. Pengendalian Hama: Biaya untuk mencegah dan membasmi hama seperti serangga, tikus, dan kecoa.
  5. Perawatan Taman dan Lanskap: Anda perlu menyiapkan anggaran untuk memelihara taman, tanaman hias, dan halaman di sekitar kost.
  6. Perbaikan dan Penggantian Perabotan: Biaya untuk memperbaiki atau mengganti furnitur yang rusak atau usang, seperti meja, kasur, kursi, dan lemari.
  7. Perawatan Peralatan: Biaya untuk memelihara peralatan elektronik dan non-elektronik, seperti AC, mesin cuci, kipas angin, dan kulkas.
  8. Peralatan Kebersihan: Anggaran untuk membeli dan mengganti peralatan kebersihan seperti sapu, pel, dan kain lap.

Selain itu, ada biaya operasional yang bisa dibebankan kepada penghuni kost, seperti:

  1. Listrik: Biaya tagihan listrik untuk penerangan, AC, dan peralatan elektronik di kost. Anda dapat mengenakan biaya tambahan jika penghuni membawa banyak barang elektronik yang menyedot daya listrik.
  2. Air: Biaya tagihan air untuk penggunaan di, dapur, kamar mandi dan area umum. Tagihan air bisa dimasukkan ke dalam harga sewa kost bulanan.
  3. Sampah: Biaya untuk pengangkutan dan pembuangan sampah dari kost.
  4. Internet: Biaya untuk menyediakan akses internet bagi penghuni kost.

Penting bagi pemilik kost untuk mempertimbangkan semua biaya perawatan di atas saat menyusun anggaran dan menentukan harga sewa kost. Pengelolaan biaya perawatan yang efektif dapat membantu menjaga profitabilitas bisnis kost dan memastikan kepuasan penghuni.

3. Inspeksi Berkala

Untuk menjaga kondisi bangunan tetap baik dan mencegah kerusakan barang di lingkungan kost, sangat penting untuk melakukan inspeksi rutin secara berkala. Pendekatan proaktif ini tidak hanya membantu dalam mengidentifikasi potensi masalah dengan cepat, tetapi juga dapat mengurangi biaya perbaikan yang besar di masa mendatang.

4. Tangani Komplain dengan Cepat

Ketika ada keluhan tentang kerusakan barang di kost, seperti AC yang tidak berfungsi optimal atau kebocoran di dalam kamar, segera tanggapi untuk mencegah kerusakan lebih lanjut. Penundaan dalam penanganan masalah ini dapat menyebabkan kerusakan yang lebih parah, yang pada akhirnya dapat mengakibatkan kerugian finansial bagi pemilik kost.

5. Buat Catatan yang Mendetail

Penting untuk mencatat dengan detail setiap keluhan yang diajukan oleh penghuni, permintaan perbaikan yang mereka ajukan. Serta semua aktivitas yang terkait dengan perawatan bangunan kost dan biaya yang di keluarkan. Catatan ini tidak hanya membantu dalam menghitung biaya operasional secara akurat. Tetapi juga memungkinkan untuk melakukan perencanaan perawatan yang efektif untuk properti di masa depan.

Strategi Mengatasi Kerusakan Barang untuk Pemilik Kost

Dalam menjalankan peran sebagai pemilik kost, penting untuk siap menghadapi berbagai kerusakan yang mungkin terjadi. Berikut adalah beberapa jenis kerusakan yang menjadi tanggung jawab Anda dan perlu segera di tangani:

1. Atap Bocor

Awalnya, atap yang bocor mungkin hanya menunjukkan tanda-tanda rembesan di plafon. Namun, jika tidak segera di tangani, kerusakan ini dapat memperluas area yang terkena dampak.

Solusi: Segera panggil tukang perbaikan atap rumah untuk menemukan sumber kebocoran dan melakukan perbaikan secepat mungkin, terutama saat musim hujan.

2. Kerusakan di Kamar Mandi

Kerusakan umum di kamar mandi meliputi pipa bocor atau masalah toilet yang tersumbat.

Solusi: Jika Anda memiliki pengetahuan tentang perbaikan pipa dan mengatasi sumbatan toilet, Anda dapat melakukan perbaikan sendiri. Namun, jika tidak, segera hubungi tukang untuk menangani masalah tersebut.

2. AC yang Tidak Dingin

Keluhan yang sering timbul dari penghuni kost adalah AC yang tidak dingin, yang bisa di sebabkan oleh filter yang kotor atau kehabisan freon.

Solusi: Kecuali jika AC tidak berfungsi karena remote habis baterai, masalah kurang dingin atau kerusakan AC harus di tangani oleh teknisi yang berpengalaman. Anda bisa memanggil jasa service AC profesional untuk menanganinya.

3. Masalah Kelistrikan

Permasalahan listrik yang sering kali turun, kecuali jika di sebabkan oleh pemadaman PLN, perlu dipantau untuk menjaga keamanan jangka panjang.

Solusi: Jika terjadi masalah serius dengan kelistrikan, segera hubungi petugas PLN atau teknisi yang berwenang untuk melakukan pemeriksaan dan perbaikan.

Dengan memahami dan siap menghadapi berbagai jenis kerusakan ini, Anda dapat memastikan bahwa kost Anda tetap dalam kondisi baik dan penghuninya merasa nyaman. Untuk masalah perbaikan atau renovasi rumah kos Anda  bisa menggunakan jasa renovasi rumah kost dari Dokterkos.

Kami menyediakan berbagai solusi renovasi dan perbaikan yang dapat di sesuaikan dengan kebutuhan Anda. Mulai dari perbaikan property kost hingga renovasi bangunan rumah kost Anda, untuk memastikan rumah kos Anda tetap nyaman dan fungsional bagi para penghuni

Jangan ragu untuk menghubungi kami apabila Anda butuh jasa perbaikan dan renovasi property. Kami pastikan memberikan pelayanan dan layanan terbaik untuk Anda!